KOMISI PENYIARAN INDONESIA DAERAH (KPID) KALIMANTAN BARAT

LEMBAGA NEGARA INDEPENDEN | Alamat Kantor: Jl. Adi Sucipto No. 50 Pontianak Kelurahan Bangka Belitung Laut, Kota Pontianak. Tlp : +62 811-577-877 Email : kpid.propkalbar@gmail.com Instagram : kpidprovkalbar

Analog Switch Off

Menyambut Kick Off Siaran Digital 2 November 2022

Komisioner KPID Periode 2022-2025

Anggota KPID Kalimantan barat yang dilantik pada 12 Agutus 2022.

Pengaduan KPID

jika ada isi siaran yang melanggar P3SPS laporkan !

Anggota KPID Kalimantan Barat Periode 2022-2025

Foto bersama Komisioner KPID Kalimantan Barat menggunakan pakaian dan atribut daerah.

PPID KPID Kalimantan Barat

Memberikan Pelayanan Informasi Publik yang cepat, terbuka dan bebas biaya

Wednesday 28 April 2021

Bimbingan Teknis Pendalaman Materi Pedoman Perilaku Penyiaran Standar Program Siaran (P3SPS)





Koorbid. Bidang Isi Siaran Misrawi, S.Sos.i mengikuti Bimbingan Teknis (bimtek) Pendalaman Materi Pedoman Perilaku Penyiaran Standar Program Siaran (P3SPS) yang dilaksanakan selama 3 (tiga) hari oleh KPI Pusat.

Kegiatan bimtek ini bertujuan untuk memberikan edukasi untuk pengembangan sumber daya manusia yang menjamin profesionalitas di bidang penyiaran.

Wednesday 21 April 2021

Foccus Group Discussion: Survey Penyusunan Indeks Kemerdekaan Pers 2021





Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat Iwan Kurniawan, ST., menghadiri kegiatan Foccus Group Discussion (FGD) yang dilaksanakan selama satu (1) hari di Hotel Aston Pontianak.

Kegiatan FGD yang dihadiri oleh 12 informan ahli yang terdiri dari Praktisi Pers, Lembaga Negara, Pemerintah Daerah, Profesional dan Akademisi se-Kalimantan Barat ini merupakan rangkaian kegiatan survey penyusunan indeks kemerdekaan Pers 2021 yang di inisiasi oleh Dewan Pers Indonesia 2021.

Dalam kegiatan itu juga dibahas mengenai hasil-hasil survey serta tela'ah dan masukan-masukan berupa ide, gagasan dari informan dalam upaya perbaikan untuk survey selanjutnya.

Selamat Hari Kartini


"Terkadang kesulitan harus kamu rasakan terlebih dahuku sebelum merasakan kebahagiaan yang sempurna datang kepadamu"

"Kecerdasan otak saja tidak berarti segala-galanya, harus ada kecerdasan lain yang lebih tinggi, yang erat berhubungan dengan orang lain untuk mengantarkan orang ke arah yang di tujunya. Di samping otak, hati juga di bimbing kalau tidak demikian peradaban tinggal permukaannya saja..."

(Raden Ajeng Kartini, 21 April 2021)

Tetaplah menjadi pelita bagi perempuan-perempuan Indonesia dimanapun berada.

Saturday 17 April 2021

Ucapan Duka Cita Atas Berpulangnya Ibunda Dari Gubernur Provinsi Kalimantan Barat


Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Roji'un, Allahumaghfirlaha Warhamha Wa Afihi Wa'fuanha,
kami menyampaikan rasa duka yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Ibunda Hj. Djaedah binti Said Lajim* Ibunda dari Bpk Sutarmidji, SH., MH., siang ini ba'da Zuhur...

Semoga Almarhumah, diterima amal ibadahnya, diampunkan dosa-dosanya, dilapangkan dan diterangkan kuburnya, dan keluarga yang ditinggalkan, diberikan ketabahan...

Aamiin Allahumma Aaminn...

Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalbar beserta Komisioner, staff dan jajaran,


Iwan Kurniawan, ST.

Friday 16 April 2021

Workshop Area Riset Indeks Kualitas Program Siaran Televisi



Ketua KPID Provinsi Kalbar Iwan Kurniawan, ST dan Koorbid. Kelembagaan KPID Kalbar, M.Y.I. Deddy Malik, ST sebagai Monitoring Area Kalbar mengikuti kegiatan Workshop Riset Indeks Kualitas Program Siaran Televisi Tahun 2021, dalam kegiatan yang berlangsung di Hotel Mercure Pontianak ini dilakukan penandatanganan MOU dan PKS antara KPI Pusat dengan Universitas Tanjungpura (UNTAN) mengenai Riset Indeks Kualitas Program Televisi 2021.
Riset Indeks Kualitas Program Televisi merupakan Program Prioritas Nasional KPI Pusat bersama Bappenas, bekerjasama dengan 12 Perguruan Tinggi, untuk di Kalbar sendiri bekerjasama dengan UNTAN.

Pelaksanaan kegiatan ini dilatarbekalangi oleh UU No 32 Tahun 2002, dimana tercantum didalamnya salah satu tugas KPI adalah melakukan pengawasan agar program televisi semakin baik dan berkualitas (UU No 32/2002 Tentang Penyiaran Pasal 8), oleh karena itu diperlukan data yang mencakup aspek kualitas siaran sehingga bisa menjadi bahan evaluasi bagi KPI dan Lembaga Penyiaran untuk memperbaiki mutu dan kualitas siaran televisi.

Adapun urgensi dari hasil pelaksanaan Riset Indeks Kualitas Televisi adalah :
1. Masukan bagi KPI sebagai regulator penyiaran untuk membuat kebijakan.
2. Instrumen menilai kualitas konten.
3. Rekomendasi bagi Lembaga Penyiaran dalam memperbaiki kualitas konten
4. Sebagai salah satu basis data akademisi dalam melakukan kajian terhadap isi siaran televisi
5. Sebagi instrumen bagi Civil Society maupun komunitas pemantau penyiaran dalam mendorong perbaikan konten siaran televisi
6. Salah satu referensi bagi masyarakat dalam memilih siaran baik dan berkualitas.
Kegiatan Worshop ini dihadiri oleh Komisioner KPI Pusat, Tim Pakar Konsultan, Tim Sekretariat KPI Pusat, Monitoring Area dari KPID Prov. Kalbar, Ketua LPPM Untan, Dekan Fisipol Untan dan Informan dari pihak Akademisi.

Adapun agenda yang dibahas dalam FGD ini adalah :
1. Penandatanganan MOU KPI Pusat dan Untan
2. Metodologi dan Tahapan Pelaksanaan Riset
3. Penyamaan Persepsi Riset Indeks Kualitas Program Siaran Televisi

Thursday 15 April 2021

Dirgahayu Bank Kalbar ke-57


Dirgahayu Bank Kalbar yang ke 57...

Semoga semakin terdepan dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat di Kalimantan Barat.

"Bank Kalbar, Bank Kite Punye Kite"

Tuesday 13 April 2021

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa


Marhaban Yaa Ramadhan..
Segenap jajaran komisioner beserta staff Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Shaum / Puasa Ramadhan 1442 Hijriah dengan tetap menjalankan dan mentaati protokol kesehatan.
Semoga Ibadah shaum / puasa kita di ridhoi oleh Allah SWT..
Aaminn aaminn ya Rabbal'alaminn...

KETUA


IWAN KURNIAWAN, ST.

Friday 9 April 2021

Interview dengan tema "Penyiaran Sebagai Pendorong Kebangkitan Ekonomi Pasca Pandemi" bersama Radio Volare


Koorbid Kelembagaan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat, M.Y.I. Deddy Malik, ST., interview seputar tema Hari Penyiaran Nasional (HASIARNAS) ke-88, "Penyiaran Sebagai Pendorong Kebangkitan Ekonomi Pasca Pandemi" bersama @radiovolare Pontianak.

Thursday 1 April 2021

Saksikan Bersama Hari Penyiaran Nasional ke 88 di ruangan Command Centre DISKOMINFO Provinsi Kalbar


Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat Iwan Kurniawan, ST., Waka Didik Suprapta, SH., Koorbid. Kelembagaan M.Y.I. Deddy Malik, ST., Koorbid. Isi Siaran Misrawi, S.Sos.I., Komisioner PS2P Nella Aprillia Puspitasari, S.IP., Liu Yulianti, S.SN., Kepala Dinas Dinas Komunikasi Dan Informatika (DISKOMINFO) Samuel, SE. M.Si., Kepala Bidang Komunikasi Publik Maria Wijayanti, ST., menyaksikan secara bersama Hari Penyiaran Nasional ke 88 di ruangan Command Centre kantor DISKOMINFO Provinsi Kalimantan Barat.

Selamat Hari Penyiaran Nasional yang ke 88



Dengan Hari Penyiaran Nasional (HASIARNAS) yang ke-88, 01 April 2021, mari kita bangkitkan ekonomi Kalimantan Barat dan Indonesia pasca Pandemi Covid-19, Marilah kita menjadi penonton yang bijak, dengan menonton siaran yang sehat.